Minggu, 19 April 2009

Ketroprak to IFWN


Dear NCCers,

Ada yang mau ketoprak? Pagi ini saya sedang sarapan ketoprak. Mungkin bagi temen2 di Indonesia khususnya Jakarta hal ini sudah lumrah or menjadi kebiasaan sehari hari. Tapi bagi saya yang sedang merantau di negara lain, menikmati ketoprak merupakan suatu kenikmatan tersendiri.

Kenapa? Untuk mendapatkan sepiring ketoprak ini misalnya, kita harus "menanam"(apa ya istilahnya?) toge dahulu, mencari tahu (disini yg jual tahu semacam tahu Bandung kalo di Indonesia cuma ada tiap hari jumat atau sabtu dengan catatan harus pagi benar ke SPM Qatindo nya) dan tentunya bahan2 untuk bumbu ketopraknya (terutama kencur).

Maaf kok jadi OOT sih ...
Yup silahkan menikmati sarapan ketoprak ini..

Ketoprak ( DKI Jakarta )

Bahan :

Bihun, disiram air panas kl 7 menit, tiriskan
Taoge, disiram air panas kl 7 menit, tiriskan
Tahu, digoreng, potong dadu atau sesuai selera
Ketimun, belah empat, potong-potong
Kerupuk

Bumbu yang dihaluskan :

100 gr kacang tanah, goreng sampai matang
5 buah cabe merah
3 siung bawang putih
2 ruas jari kencur
gula merah
garam
5 sdm air asam
air matang

Cara menyajikan :

Campur semua bahan2 lalu beri bumbu kacang nya, beri sedikit kecap kalau suka, taburi kerupuk, siap dinikmati...

Tidak ada komentar: